Kamis, 25 Juni 2020

Peran Lumbung Pangan Masyarakat Saat Covid-19



Lumbung pangan merupakan lembaga cadanga

n pangan di daerah perdesaan, berperan dalam mengatasi kerawanan pangan. Lumbung pangan berperan mengatasi kerawanan pangan masyarakat di daerah rawan pangan kronis, namun belum mampu untuk mengatasi kerawanan pangan transien akibat kondisi tak terduga seperti bencana. Untuk mengatasi kerawanan pangan transien dibutuhkan penyediaan cadangan pangan oleh pemerintah yang memungkinkan mobilitas cadangan pangan antar wilayah sebagaimana dilakukan oleh Pemerintah.

Pandemi Covid-19 berdampak hampir ke seluruh belahan dunia. Selain kesehatan, pertanian menjadi kunci bagi kita menghadapi situasi ini serta mengatasi ancaman krisis pangan. Oleh karena itu, penguatan lumbung pangan masyarakat sangat penting dalam upaya menjaga ketahanan pangan nasional guna mengantisipasi terjadinya krisis pangan.Pemerintah berupaya keras agar masyarakat tetap dapat memperoleh bahan pangan. Dalam berbagai kesempatan, Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo menegaskan bahwa tidak boleh ada dari 267 juta rakyat Indonesia yang mengalami kelaparan. Berbagai intervensi kebijakan pun dilakukan untuk menjaga kondisi ketahanan pangan agar tetap stabil. 

Dusun Sumbergong sebagai bagian dari Desa Kedok Kecamatan Turen, tepatnya RW 7 yang terdiri atas 4 (empat) RT yaitu RT 39, 40, 41, 42 juga telah memiliki lumbung pangan. Peran dan fungsinya untuk mengantisipasi adanya wabah covid 19, sehingga dengan adanya lumbungan pangan tersebut, ketahanan pangan di Desa Kedok khususnya Dusun Sumbergong bisa terjaga dan terpelihara. Selama ini lumbung pangan tsb menerima bantuan dari instansi/lembaga dan pemerintah untuk didistribusikan sesuai kondisi masyarakat, sehingga tepat sasaran.
Untuk tertib administrasi lumbung pangan Dusun SUmbergong juga sudah menerima pembinaan, saran dan masukan dari Universitas Brawijaya dan MBLC (Malang Bersatu Lawan Corona). Semoga lumbung pangan Sumbergong terus berlangsung apapun kondisinya,
(aisyafii 2020)

0 komentar:

Posting Komentar

KHOTMIL QUR'AN KAMPUNG TANGGUH

Penerapan physical distancing guna mencegah penularan virus corona (COVID-19) membuat aktivitas kegiatan keagamaan terbatas. Contohnya ceram...